Jum`at, 22 November 2024

Diperkirakan Tahun Depan, Pemkot Tangsel Bakal Buang Sampah di Jawa Barat

Wakil Walikota Tangerang Selatan, Benyamin Davnie. (Foto: TitikNOL)
Wakil Walikota Tangerang Selatan, Benyamin Davnie. (Foto: TitikNOL)

TANGSEL, TitikNOL - Persoalan sampah di Kota Tangerang Selatan, akhir-akhir ini dirasa semakin berada dalam puncaknya. Pasalnya, tempat pembuangan sampah akhir TPA Cipeucang, dinilai sudah tidak mampu lagi menampung sampah yang diperkirakan mencapai 300 ton per hari.

Wakil Walikota Tangerang Selatan, Benyamin Davnie mengatakan, pada akhirnya sampah di Tangerang Selatan akan dibuang diluar kota. Kata Benyamin, hal itu dipastikan dengan adanya MOu yang telah dilakukan antara Pemkot Tangerang Selatan dengan Pemerintah Propinsi Jawa Barat.

"Kita sudah bekerjasama dengan Pemerintah Propinsi Jawa Barat, untuk ikut buang sampah dan memanfaatkan TPA Nambo, di Cibinong, Bogor, Jawa Barat," terang Benyamin Davnie.

Kendati demikian, Benyamin berharap, kerjasama pembuangan sampah yang dilakukan Pemkot Tangsel ke wilayah Jawa Barat, itu dapat terlaksana pada tahun 2019.

"Mudah-mudahan di 2019 sudah bisa berjalan, disana lahannya sudah cukup besar, dekat pabrik semen," ujarnya, ketika dijumpai TitikNOL disalah satu pusat perbelanjaan di Jalan Pahlawan Seribu, BSD Serpong, Kota Tangsel.

Pantauan dilokasi, TPA Cipeucang yang berada di Kecamatan Setu, Kota Tangerang Selatan, hingga kini masih dimanfaatkan sebagai penampungan sampah dengan batas waktu pembuangan yang telah ditetapkan untuk mengurangi debit penumpukan.

Seperti informasi yang diperoleh, TPA Cipeucang milik Pemkot Tangsel, itu kedepannya akan disulap menjadi pengolahan pembangkit listrik tenaga sampah. (Don/TN2).

Komentar