Senin, 25 November 2024

Jelang Pilgub Banten 2017

Bila Terpilih Jadi Gubernur, Andika Hazrumy Akan Fokus Pada 3 Bidang Ini

Bakal Calon Gubernur Banten, Andika Hazrumy saat menyampaikan visi dan misi. (Foto: TitikNOL)
Bakal Calon Gubernur Banten, Andika Hazrumy saat menyampaikan visi dan misi. (Foto: TitikNOL)

SERANG, TitikNOL - Sampaikan visi misi di hadapan seluruh jajaran pengurus partai Demokrat se-Banten, Bakal Calon Gubernur Banten Andika Hazrumy mengaku akan memprioritaskan tiga hal yakni pendidikan, kesehatan dan infrastruktur.

Andika menjelaskan jika dia terpilih nanti di Pilgub Banten 2017 mendatang, dirinya akan lebih memprioritaskan dan melibatkan masyarakat untuk konteks pembangunan dan kesejahteraan warga banten.

"Yang menjadi prioritas adalah apa yang kita lihat menjadi kebutuhan masyarakat. Yang paling penting menghadapi MEA ini dan ke depan bisa menguatkan segi laju dalam paparan ekonomi, "kata Andika, kepada wartawan, di Le Dian Hotel, Kota Serang, Sabtu (4/6/2016).

Anggota DPR RI ini pun akan berupaya meningkatkan struktur ekonomi daerah untuk mendorong pemerintah bersama masyakat membuat terobosan baru di bidang ekonomi sehingga masyarakat bisa diberdayakan. "Ke depan juga pemerintah harus memberdayakan masyarakat di daerah terpencil dan penguatan struktur ekonomi daerah menjadi kunci utama," jelasnya.

Menurutnya, bidang pendidikan, kesehatan dan infrastruktur menjadi permasalahan yang harus jadi prioritas untuk dikerjakan terlebih dahulu. "Memang kalau yang harus segera dikerjakan melihat permasalahan Banten adalah sektor kesehatan, pendidikan dan infrastruktur. Masalahnya di Banten sendiri kan masih banyak pengangguran. Padahal biaya pendidikan dan kesehatan mahal," tutupnya. (Meghat/red)

Komentar