Minggu, 24 November 2024

Jelang Pilgub Banten 2017

Rano Karno akan Fokus Maksimalkan Sektor Pertanian di Banten

Ilustrasi pertanian. (Dok: bantenterkini)
Ilustrasi pertanian. (Dok: bantenterkini)

SERANG, TitikNOL - Sektor pertanian merupakan salah satu hal yang menjadi prioritas pengembangan oleh Calon Gubernur Banten Rano Karno. Hal tersebut disampaikan Rano Karno, saat mengunjungi Kampung Terumbu, Kecamatan Kasemen, Kota Serang, Senin (21/11/2016).

Dikatakan Rano Karno, wilayah pertanian di Kota Serang masih besar dan memiliki potensi untuk dikembangkan maksimal.

"Kota Serang pertanian masih besar, makanya Pak Presiden kemarin ke sini untuk melihat apa masih bisa pertanian (dikembangkan), ternyata bisa," kata Rano.

Rano pun menegaskan, sektor pertanian akan menjadi salah satu prioritas untuk dikembangkan, jika dirinya terpilih kembali menjadi Gubernur Banten.

"Makanya irigasi diperbaiki. Kita nggak bisa cara lain mengejar hasil panen harus dengan alat. Artinya selain ini bagian dari kampanye, tapi ini lah yang harus kita dengar (dari masyarakat) untuk menjadi bahan selanjutnya," lanjutnya.

Dalam kesempatan tersebut, Rano Karno juga sempat mengunjungi wilayah pertanian di lokasi itu. (Meghat/red)

Komentar