TitikNOL - Hasil kurang memuaskan yang didapat dua pembalap Manor Racing Team, rupanya menjadi banyak sorotan. Besarnya harapan publik Tanah Air akan bersinarnya pencapaian Rio Haryanto pada seri pertama Formula 1 di Australia tampaknya masih harus lebih bersabar.
Pasalnya, dalam sesi kualifikasi sesi 1 yang berlangsung siang ini, Rio harus tereliminasi akibat terkena hukuman penalti. Hal ini disebabkan karena terjadi insiden tabrakan mobil Rio dengan pembalap tim Haas, Romain Grosjean saat hendak keluar dari paddock.
Dari keterangan akun Twitter resmi Formula 1, dijelaskan bahwa tabrakan terjadi saat Rio dan Grosjean tengah hendak melaju ke lintasan balap, namun kedua mobil harus bersinggungan sesaat baru keluar dari ruang pit. Sementara itu, tim Manor juga merasa hasil tersebut kurang memuaskan.
"Dua pembalap kecewa, tapi dengan begitu banyak mobil di trek awal, membuat kami lebih lambat keluar lap. Dan sebagai hasilnya waktu yang tersedia untuk 1 lap sangat terbatas," tulis Manor dalam Twitter resminya.
Kajadian ini pula yang akhirnya membawa Rio dan tim Manor banyak kehilangan waktu, sehingga menjadikan posisi keduanya melorot ke posisi buncit untuk start balapan besok,Minggu 20 Maret 2016 di di Sirkuit Albert Park, Australia.
Rio sedikit lebih baik jika dibandingkan dengan rekan 1 timnya, Pascal Wehrlein. Pembalap asal Jerman tersebut akan memulai lomba dari posisi paling belakang.
Pencapaian kedua pembalap ini melengkapi hasil buruk sesi free practice 3 sebelumnya. Saat itu, Rio berada di posisi buncit dengan catatan waktu 1 menit 29,272 detik. Sedangkan Wehrlein di peringkat ke-21.
Sumber: www.viva.co.id