TitikNOL - Asa Barcelona untuk bereuni dengan Josep Guardiola mendapatkan angin segar baru-baru ini. Manajer Manchester City itu diberitakan tertarik untuk pulang ke Barcelona musim depan.
Guardiola bisa dikatakan sebagai salah satu manajer tersukses yang pernah menangani Barcelona. Ia memenangkan banyak trofi bergengsi selama empat tahun menangani El Blaugrana dari tahun 2008 hingga 2012.
Baru-baru ini salah satu kandidat Presiden Barcelona, Joan Laporta mengutarakan sebuah gagasan. Ia berjanji akan memulangkan Pep Guardiola ke Camp Nou jika ia terpilih menjadi Presiden.
The Mirror melansir bahwa harapan Laporta itu bisa menjadi kenyataan. Pasalnya Guardiola diberitakan juga tertarik untuk pulang ke Barcelona musim depan.
Cari Tantangan Baru
Menurut laporan tersebut, Guardiola saat ini benar-benar serius mempertimbangkan untuk hengkang dari Manchester City.
Ia sudah hampir empat tahun menangani The Citizens. Ia juga sudah memenangkan hampir seluruh trofi juara untuk tim yang bermarkas di kota Manchester.
Untuk itu ia merasa butuh tantangan baru, terutama setelah Man City tidak bisa bertanding di Eropa selama dua musim ke depan akibat pelanggaran FFP.
Rindu Barcelona
Laporan itu mengklaim bahwa Pep akan mempertimbangkan dengan serius opsi untuk melatih Barcelona musim depan.
Pep sudah delapan tahun lamanya merantau dari kampung halamannya tersebut. Untuk itu ia merasa ini adalah saat yang tepat baginya untuk pulang kampung ke Catalunya.
Selain itu, Istri dan anak-anak Pep diberitakan sudah kembali ke Catalunya pada tahun 2019 kemarin. Jadi Pep ingin kembali berkumpul bersama keluarganya.
Kontrak Hampir Habis
Kontrak Pep di Manchester City juga sedikit lagi akan habis.
Ia masih akan menangani The Citizens hingga musim panas tahun 2021 mendatang.
Berita ini telah tayang di bola.net, dengan judul: Diinginkan Barcelona, Pep Guardiola Tergoda untuk Pulang
Miris 30 Tahun Dolbon, Ini Pesan Ibu Negara Iriana untuk Penerima Jamban
Proses Pemakaman Muhammad Ali Menyentuh Berbagai Kalangan
Sebut Tatu-Pandji Cengeng, Eks Bupati Serang: Kampanye Negatif Itu Boleh
Ungguli Vietnam dan Malaysia, Timnas Esports PUBG Indonesia Sabet Mendali Emas di SEA Games
UEFA Diminta Neymar untuk Mencoret Barcelona dari Champions League
Mahasiswa Banten di Bandung Siap Jihad Bantu KPK Tuntaskan Korupsi E-KTP
Prediksi Penyisihan Grup B SEA Games 2017: Vietnam vs Indonesia