SERANG, TitikNOL - Haul Syekh Nawawi Al Bantani yang merupakan agenda tahunan kembali digelar di kompleks Pesantren An-Nawawi, Kecamatan Tanara Kabupaten Serang.
Berdasarkan keterangan panitia, acara Haul akan diadakan selama 3 hari mulai dari Jumat 25 April sampai 28 April 2025.
Wakil Ketua Panitia Haul Syekh Al Nawawi Al Bantani, Jayadi Teja Permana membenarkan partisipasi PT Agung Sedayu atau PIK 2 seperti dilansir Chanel Youtube Bang Igor, Jumat (25/4/2025).
"Kami panitia ucapkan terima kasih kepada PIK 2 yang sudah turut support Haul Syech Nawawi Tanara Al-Bantani ke 132 yang kami adakan ini. Semoga untuk kedepannya acara ini lebih besar lagi," tuturnya di lokasi haul, Taman Qur'an Tanara tanpa menyebutkan bentuk partisipasi dari PIK 2 terhadap acara haul Syech Nawawi Al Bantani.
Kegiatan Haul Syech Nawawi Al Bantani yang dihadiri ribuan jamaah dari berbagai penjuru Banten memadati Tanara pada Jumat, (25/4/2025) untuk mengikuti Haul Syekh Nawawi Al Bantani ke 132.
Wakil Ketua Panitia Haul Syekh Al Nawawi Al Bantani, Jayadi Teja Permana membenarkan partisipasi PT Agung Sedayu atau PIK 2 seperti dilansir Chanel Youtube Bang Igor, Jumat (25/4/2025).
Jayadi menyebut, acara Haul Syech Nawawi Tanara Al-Bantani ke 132 dibuka dengan pembacaan kitab dan acara keagamaan, serta akan dihadiri tokoh agama juga santri dari Serang dan berbagai daerah, yang turut mendukung acara tersebut.
"Rangkaian acara dibuka dengan Musabaqoh Qiroatul Kutub, karya emas Syech Nawawi Tanara Al-Bantani (Tafsir Munir). Alhamdulillah peserta sudah mulai datang dari Anyer, Tangerang, Ciomas dan lainnya, para santri ikut support acara ini, " ungkapnya.
Kegiatan Haul Syech Nawawi Tanara Al-Bantani ke 132 berjalan selama tiga hari, yang dimulai hari Rabu, Kamis dan Jumat. Diisi dengan kegiatan Musabaqoh Qiroatul Kutub, Khotmil Qur'an, Tablik dan Zikir Akbar.
“Kami ingin haul ini tak hanya menjadi pengingat jasa Syekh Nawawi, tapi juga membawa manfaat langsung bagi masyarakat,” ujarnya.
Pada rangkaian acara haul, panitia juga akan menggelar layanan kesehatan gratis untuk masyarakat umum dan jamaah yang hadir.
Puluhan tenaga medis disiapkan untuk membantu warga yang membutuhkan pengobatan ringan.
Bazar UMKM pun tak kalah ramai. Produk lokal seperti makanan, kerajinan tangan, dan busana muslim laris manis diserbu pengunjung. Ini menjadi bentuk dukungan kepada pelaku usaha kecil yang turut berpartisipasi.
Selain itu, haul juga diisi dengan pertemuan para alim ulama se-Banten.
Forum ini menjadi ajang silaturahim dan konsolidasi nilai-nilai Islam moderat yang diajarkan Syekh Nawawi dalam karya-karya besarnya.
Jumat menjadi hari puncak acara dengan pembacaan tahlil dan pengajian akbar. Ribuan jamaah dari berbagai daerah tumplek blek memenuhi kompleks Pesantren An-Nawawi.
Suasana khidmat terasa saat doa-doa dipanjatkan untuk mengenang jasa ulama yang dikenal luas di dunia Islam itu.
Sebagai bentuk rasa syukur, panitia juga membagikan doorprize berupa logam mulia kepada para jamaah yang hadir.
“Ini bentuk apresiasi dan kebahagiaan bersama atas suksesnya kegiatan ini,” ujarnya. (***)