LEBAK, TitikNOL - Kejadian kecelakan lalulintas di ruas Jalan Nasional Malingping - Bayah, tepatnya di sekitar Bukit Sodong, Desa/Kecamatan Cihara, Kabupaten Lebak pada sekira pukul 16.00 WIB, Sabtu (9/9/2017) kemarin, yang mengakibatkan satu orang pengendara sepeda motor tewas dan satu orang lainnya luka ringan, diketahui warga Kabupaten Pandeglang.
Pengendara sepeda motor yang tewas bernama Oki Kurniadi (17), seorang pelajar asal warga Kampung Cidemang Pasar RT03/RW02, Kabupaten Pandeglang.
Sedangkan korban yang mengalami luka ringan bernama Riyan Meiji (20) yang beralamat sama dengan korban yang tewas.
Dikatakan AKP Aan Suhanda Kapolsek Panggarangan, kejadian berawal ketika kendaraan sepeda motor Honda Beat Nomor Polisi A 3449 MB yang dikemudikan Oki Kurniadi (korban tewas) yang berboncengan dengan temannya bernama Riyan Meiji (20), melaju kencang dari arah Malingping menuju Bayah. Pada saat berada di tikungan Cihara setelah melewati jembatan, sepeda motor yang dikemudikan korban kata Aan oleng ke kanan melewati marka jalan.
Di saat bersamaan, muncul kendaraan truk Mitshubisi A 8075 NM bermuatan kayu yang dikemudikan Dedi (40) warga Pasar Picung Kabupaten Pandeglang.
Dijelaskannya, karena pengendara motor panik dan tidak bisa mengendalikan motornya, kemudian terjatuh dan terpental bersama motornya lalu menabrak bak truk bagian samping.
Sehingga lanjut Aan, korban mengalami luka di bagian kepala dan meninggal dunia saat dalam perjalanan menuju ke rumah sakit Malingping.
"Iya tujuannya mau ke pantai Sawarna, konpoy menggunakan sepeda motor. Itu juga teman - teman korban sudah jauh jaraknya sekitar 5 kilometer meninggalkan korban yang berboncengan dengan temanya itu," terang Aan Suhanda.
"Sekarang kasus kecelakaan ini sudah ditangani oleh unit laka Polres Lebak," tukasnya. (Gun/red)