TANGERANG, TitikNOL - Banten berduka. Salah satu putra tebaiknya, Drs.H.Yitno bin Marphi menghembuskan napas trakhir, Jum'at (29/3/2019) sekitar pukul 09.27 WIB di RS. Mayapada Kota Tangerang Banten.
Yitno, selama hidupnya dikenal sebagai birokrat senior. Dirinya pernah menjabat sebagai Camat Ciputat, Wali kota Tangerang periode 1986-1990 dan menjabat sebagai Bupati Pandeglang 1995-2000.
Berdsarkan informasi, semasa hidupnya Yinto dikenal sebagai sosok yang baik, ramah juga guru bagi para birokrat di Banten.
Duka cita atas wafatnya Yitno, disampaikan Kepala Bidang Perencanaan, Pengendalian dan Evaluasi Pendapatan daerah Bandan Pendapatan Daerah (Bapenda) Banten atas nama pemerintah Provinsi Banten, Tubagus Regiasa Fajat.
"Kami turut berduka cita atas meninggalnya Bapak sekaligus senior kami Haji Yitno, mantan Wali kota Tangerang dan mantan Bupati Pandeglang. Beliau orang baik, bahkan sangat baik, beliau mengajari kami bagaimana menjadi seorang Pamong Praja," katanya kepada TitikNOL di Tangerang, Sabtu (30/3/2019).
Kendati demikan, Regi juga meminta kepada masyarakat agar turut Serta mendoakan sang guru itu. Dirinya berharap, kepada masyarakat untuk memaafkan atas segala dosa semasa hidupnya baik disengaja maupun tidak disengaja.
"Kami dari pihak Keluarga besar memohon agar dimaafkan apabila selama beliau hidup mempunyai kekhilafan baik disengaja maupun tidak disengaja, di lapangkan kuburnya, diampuni dosa-dosanya dan Diterima di sisi Allah SWT, Amin ya Allah," ujarnya.
"Semoga Allah SWT mengampuni semua dosa dan kesalahannya, dilapangkan kuburnya, dijauhkan dari siksa kubur, husnul khotimah dan diterima semua amal ibadahnya selama hidup menjadi pahala, Aamiin Yaa Rabb," tutupnya. (Lib/TN1)