LEBAK, TitikNOL - Warga Kecamatan Rangkasbitung keluhkan matinya lampu penerangan jalan umum (PJU) Jalan Siliwangi Ona Rangkasbitung Kabupaten Lebak.
Kondisi tersebut sudah berlangsung lama dan dinilai membahayakan bagi pengguna jalan serta bisa memicu aksi kejahatan dimalam hari.
“Miris melihat PJU di Jalan Siliwangi Ona, Rangkasbitung tidak terawat dan banyak yang padam. Setiap malam jalan di daerah itu gelap gulita,†kata Imam Apriyana, salah satu warga Rangkasbitung, Senin (4/4/2022)..
Menurutnya, kondisi PJU yang padam itu, terjadi disepanjang Jalan Siliwangi Ona, mulai BTN Palaton, Stadion Ona hingga Cileweung Polres Lebak. Kondisi itu jelas sangat berisiko, terlebih bagi pengguna jalan.
“Melintas di jalan itu pada malam hari, tentu harus ekstra hati-hati. Karena jalannya gelap. Belum lagi kita khawatir terjadi tindak kejahatan,†ujarnya
Sementara itu, Kepala Bidang Pengendalian Operasional (Dalops) lalu lintas pada Dishub Lebak, Abdul Rojak mengatakan, untuk anggaran pemeliharaannya masih dalam proses lelang di ULP.
“Insya Allah kita tindak lanjuti biar cepat di perbaiki kalau sudah ada bahan matrialnya,†katanya saat dihubungi wartawan. (Gun/TN)
Per 1 Juli 2020, Kapal Melintas di Selat Sunda Wajib Ikuti Pemisah Jalur Laut
Kasi Pidsus Kejari Serang Diganti, Kajari: Penanganan Perkara Korupsi Harus Primadona
Usai Liburan di Afrika, Nikita Willy Dipanggil Polisi
Jupe Bersyukur Kondisi Pulih Jelang Keberangkatan ke Tanah Suci
Aktivis di Pandeglang Kecam Oknum KNPI yang Diduga Peras Kepsek
Mengupas Ne Bis In Idem Bos PETI di Lebak yang di-SP3kan Polda Banten
Kantor TNGHS Kabupaten Lebak Dalami Dugaan Praktik Ilegal Logging