Jelang Pilgub Banten 2017

PKB Dukung PKS Bentuk 'Koalisi Besar' Lawan Rano Karno

Ilustrasi PKB. (Dok:net)
Ilustrasi PKB. (Dok:net)

SERANG, TitikNOL - Fungsionaris Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) yang juga Sekretaris Fraksi PKB DPRD Banten, Thoni Fathoni Mukson, mengaku mendukung gagasan PKS yang akan menggelar silaturahmi politik dan membentuk 'Koalisi Besar'.

Menurut Fathoni Mukson, gagasan yang digulirkan saat ini sesuai dengan keinginan partainya yang menginginkan sosok baru di Banten.

"Kita sangat mendukung dengan ajakan tersebut, karena memang saat ini Banten harus mencari sosok baru," kata Fathoni kepada wartawan, Jumat (27/05/2016).

Baca juga: Tuding Rano Karno Tak Mampu Pimpin Banten, PKS akan Usung Muka Baru

Lanjut Fathoni, kondisi Provinsi Banten saat ini terpuruk. Kinerja pemerintahan Provinsi Banten yang dipimpin Gubernur Banten Rano Karno mundur jauh, sehingga butuh figur pemimpin yang memiliki kemampuan membangun Banten dengan komunikatif dan mengedepankan kebutuhan masyarakat.

"Kalau sudah ditentukan waktunya, kita siap menghadiri pertemuan itu. Ini untuk pembangunan Banten ke depan agar lebih baik lagi. Kalau memang dari pertemuan ini melahirkan koalisi, ya berarti bagus dong. Berarti semua sepakat ada perubahan Banten lebih baik lagi," pungkasnya. (Meghat/red)

Komentar