Jum`at, 22 November 2024

Immotor GO, Skuter Elektrik Ramah Lingkungan

Immotor GO. (Dok: techcrunch)
Immotor GO. (Dok: techcrunch)

TitikNOL - Mobil listrik disebut-sebut akan menjadi kendaraan masa depan solusi bagi lingkungan. Namun perusahaan ini menilai skuter mini lah yang paling ideal sebagai alat transportasi masa depan perkotaan. Selain ramah lingkungan, skuter mini bertenaga listrik juga menjadi solusi kemacetan karena bentuknya compact.

Perusahaan Immotor LLc yang berbasis di California Amerika Serikat, melihat peluang ini dengan meluncurkan skuter mini Immotor GO.

CEO Immotor Daniel Huang mengatakan, ke depannya permintaan akan alat transportasi ramah lingkungan yang inovatif akan semakin besar.

"Saat ini kebanyakan alat transportasi bertenaga listrik dibuat dari material yang berat dan teknologi baterai lama. Melalui Immotor GO kami ingin memperkenalkan sesuatu yang baru. Terutama, mempertimbangkan fakta bahwa 38 persen perjalanan yang dilakukan orang-orang adalah menggunakan kendaraan pribadi dengan kapasitas satu orang," terang Daniel seperti dikutip dari MailOnline, Jumat (28/10/2016).

Immotor GO berbentuk seperti otoped. Dilengkapi dengan tiga roda dengan setang kemudi yang tinggi. Hal ini untuk menunjang kenyamanan pengoperasian kendaraan karena penggunanya mengoperasikan kendaraan dengan berdiri.

Bedanya, Immotor GO sudah dilengkapi dengan lampu utama serta fitur-fitur canggih seperti GPS, cruise control, speedometer digital, dan tuas rem di tangan, layaknya skuter. Kendaraan ini juga bisa terkoneksi dengan smartphone jika pengguna ingin menikmati hiburan.

Perangkat Super Battery mampu mengantarkan kendaraan menjelajah 32 kilometer untuk sekali isi ulang dengan kecepatan maksimum 32 kilometer per jam. Baterai disimpan di kotak logam yang mampu meredam goncangan. Selain itu kotak juga anti air. Secara otomatis baterai akan mati ketika kendaraan tidak digunakan. Baterai tersebut juga dapat dengan mudah diganti untuk di-charge.

Untungnya, setang Immotor GO bisa diturunkan sehingga kendaraan ini bisa dimasukkan ke ruangan, tidak perlu diparkir.

Immotor GO akan dijual dengan harga USD399 atau sekira Rp5,1 juta. Perusahaan akan memasarkan Immotor GO ke Kanada, China, negara-negara Eropa, serta Amerika Serikat pada Maret 2017.

Sumber: www.okezone.com

Komentar