TitikNOL - Tidak bisa dipungkiri perkembangan teknologi memang membuat kehidupan manusia semakin mudah. Salah satu kemajuan teknologi yang paling membantu adalah adanya telepon. Telepon membuat yang jauh jadi terasa dekat karena komunikasi bisa dilakukan dengan sangat mudah. Nah, ternyata ada studi yang menyatakan bahwa kita sebaiknya menggunakan telinga mana saat menelpon demi kesehatan.
Sebuah studi menemukan bahwa sebaiknya kita menggunakan telinga kiri untuk menerima telepon. Ini karena ternyata saat menggunakan telinga kanan otak akan lebih rentan terkena radiasi ponsel. Radiasi ponsel memang memiliki efek yang buruk bagi otak. Radiasi ponsel dapat merusak sistem keamanan otak untuk menghalangi zat berbahaya dalam darah masuk ke otak.
Tak cuma itu saja, saat melakukan panggilan kamu juga disarankan untuk tidak mendekatkannya pada telinga. Saat melakukan panggilan jauhkan ponsel dari telinga sebelum tersambung. Saat dihubungkan dengan panggilan, ponsel akan menggunakan kekuatannya yang maksimal. Sinyal kuat inilah yang akan memancarkan radiasi yang berbahaya jika didekatkan dengan otak.
Lebih parahnya lagi kekuatan radiasi smartphone lebih besar dibandingkan ponsel biasa. Nah, Ladies, mulai sekarang biasakan kebiasaan baik ini demi kesehatan otak. Semoga informasi ini bermanfaat.
Berita ini telah tayang di Vemale.com, Rabu 26 April 2017 dengan judul Saat Telepon Sebaiknya Gunakan Telinga Kiri, Ini Alasannya!
Miris 30 Tahun Dolbon, Ini Pesan Ibu Negara Iriana untuk Penerima Jamban
Proses Pemakaman Muhammad Ali Menyentuh Berbagai Kalangan
Sebut Tatu-Pandji Cengeng, Eks Bupati Serang: Kampanye Negatif Itu Boleh
Ungguli Vietnam dan Malaysia, Timnas Esports PUBG Indonesia Sabet Mendali Emas di SEA Games
Mahasiswa Banten di Bandung Siap Jihad Bantu KPK Tuntaskan Korupsi E-KTP
UEFA Diminta Neymar untuk Mencoret Barcelona dari Champions League
Walikota Edi Sebut Cilegon Dalam Kondisi Tidak Aman Terkait Penyebaran Covid -19
Prediksi Penyisihan Grup B SEA Games 2017: Vietnam vs Indonesia