TitikNOL - Timnas Indonesia sukses menuai kemenangan pada leg pertama semi-final AFF Suzuki Cup 2016, kontra Vietnam, di Stadion Pakansari, Bogor, Jawa Barat, Sabtu (3/12) malam.
Vietnam yang disebut pelatih timnas Indonesia Alfred Riedl tak punya kelemahan memang memberikan perlawanan sengit kepada timnas Indonesia. Laga ini juga diwarnai dua penalti yang berujung gol, serta debut internasional yang takkan dilupakan Hansamu Yama.
Selanjutnya, timnas Indonesia akan melawat ke markas Vietnam di Hanoi untuk laga leg kedua semi-final, 7 Desember nanti. Kendati kalah, Vietnam punya tabungan gol tandang.
Babak Pertama
Vietnam coba menekan timnas Indonesia sejak menit awal, tapi gol lebih dulu dicetak tuan rumah lewat tendangan penjuru. Umpan Rizky Pora ke kotak penalti disambar Hansamu Yama dengan mantap dan jadi gol di menit ke-7.
Keunggulan timnas Indonesia tak berlangsung lama, tepatnya menit ke-17, Nguyen Van Quyet mampu memperdaya Kurnia Meiga melalui titik putih. Penalti diberikan untuk Vietnam usai Benny Wahyudi dianggap mendorong pemain Vietnam di kotak penalti ketika duel udara.
Menit 24', Rizky Pora menyisir sisi kanan pertahanan Vietnam untuk mengirim umpan silang yang kemudian disambar Ferdinand Sinaga. Bola mampu diblok bek Vietnam, disambar Andik Vermansah namun melambung tinggi dari sasaran.
Beberapa saat kemudian, Rizky Pora menciptakan kemelut di kotak penalti Vietnam setelah tendangan bebasnya ditinju Tran Nguyen Manh. Tapi bola liar yang sempat disambar Benny Wahyudi tak menghasilkan apa-apa.
Tempo dan agresivitas tinggi nampak dari kedua tim sepanjang 45 menit babak pertama. Indonesia kerap mengandalkan serangan dari Rizky Pora, sementara Vietnam lebih variatif. Namun, skor imbang 1-1 tak berubah hingga turun minum.
Babak Kedua
Baru lima menit babak kedua berjalan timnas Indonesia sudah mampu kembali meraih keunggulan. Itu setelah, sepakan penalti Boaz Solossa yang arahnya terbaca Tran Nguyen Manh menjadi gol. Penalti sendiri diberikan wasit usai Stefano Lilipaly dilanggar Que Ngoc Hai di kotak terlarang.
Gelombang serangan timnas Indonesia terus dihadapi Vietnam setelah gol dari Boaz Solossa. Boaz sempat melakukan penetrasi dan dilanggar bek Vietnam, kemudian tendangan bebas Rizky Pora pada menit 52' membuat Tran Nguyen Manh harus berjibaku melakukan penyelamatan.
Vietnam pun berulang kali melancarkan serangan cepat yang menyulitkan lini pertahanan timnas Indonesia. Untung saja, usaha Le Cong Vinh dan Nguyen Trong Hoang tak membahayakan gawang dari timnas Indonesia kawalan Kurnia Meiga.
Kombinasi lini tengah timnas Indonesia diselesaikan tendangan dari luar kotak penalti oleh Bayu Pradana. Bola keras mengarah ke gawang namun bisa diantisipasi Tran Nguyen Manh, Ferdinand Sinaga coba menyambar bola, namun malah membuat Tran Manh kesakitan.
Lerby Eliandry masuk pada menit ke-63 menggantikan Ferdinand Sinaga, striker jangkung itu langsung menunjukkan eksistensinya dengan sundulan usai menyambut umpan silang Abduh Lestaluhu. Sayangnya, bola tak mengarah ke gawang.
Kesalahan kecil beberapa kali dilakukan lini belakang timnas Indonesia, yang akhirnya membuahkan peluang untuk Vietnam. Salah satunya di menit 70', ketika Abduh Lestaluhu kehilangan bola dan dimanfaatkan pemain Vietnam untuk langsung memberikan umpan lambung ke kotak penalti. Untung saja, Nguyen Van Quyet yang sudah leluasa depan gawang gagal mengarahkan bola dengan baik.
Pada menit 81', untuk kali pertama Boaz Solossa ditarik keluar selama ajang AFF Suzuki Cup 2016 ini. Sang kapten digantikan oleh Evan Dimas, membuat timnas Indonesia mengandalkan Lerby Eliandry seorang sebagai striker tunggal.
Menit-menit akhir begitu menegangkan bagi seisi Stadion Pakansari, Vietnam terus berusaha menekan timnas Indonesia dan pada menit 87' Dinh Thanh Truong menanduk bola dengan keras ke arah gawang, untung saja Kurnia Meiga mampu melakukan penyelamatan berkelas!
Empat menit waktu tambahan akhirnya tak dapat dimanfaatkan Vietnam untuk menyamakan kedudukan. Timnas Indonesia merampungkan leg pertama semi-final AFF Suzuki Cup 2016 dengan kemenangan 2-1.
Susunan Pemain
Indonesia: Kurnia Meiga; Benny Wahyudi, Manahati Lestusen, Hansamu Yama, Abduh Lestaluhu; Andik Vermansah (90' Zulham Zamrun), Stefano Lilipaly, Bayu Pradana, Rizky Pora; Ferdinand Sinaga (63' Lerby Eliandry), Boaz Solossa (81' Evan Dimas).
Vietnam: Tran Nguyen Manh; Tran Dinh Dong, Que Ngoc Hai, Vu Vanh Thanh, Bui Tien Dung; Nguyen Trong Hoang (75' Nguyen Van Toan), Phamh Thanh Luong (83' Dinh Thanh Truong), Luong Xuan Truong; Le Van Thang, Le Cong Vinh, Nguyen Van Quyet (89' Nguyen Chong Puong).
Sumber: www.goal.com