Jum`at, 22 November 2024

Investor Malaysia akan Bangun Pembangkit Listrik Mikrohidro di Lebak

Ilustrasi pembangkit listrik tenaga mikrohidro. (Dok: Tribunnews)
Ilustrasi pembangkit listrik tenaga mikrohidro. (Dok: Tribunnews)

SERANG, TitikNOL - Kepala Badan Koordinasi Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu (BKPMPT) Provinsi Banten, Babar Suharso mengatakan, ada investor Malaysia yang tertarik berinvestasi di Banten untuk membangun pembangkit listrik tenaga mikrohidro di Cibareno, Kecamatan Cilograng, Kabupaten Lebak.

"Investor Malaysia akan membangun pembangkit listrik tenaga mikrohidro di Cibareno, Kabupaten Lebak. Mereka tertarik berinvestasi di sini," kata Babar, saat ditemui di DPRD Banten, Rabu (28/9/2016).

Babar juga menjelaskan, pembangunan pembangkit listrik mikrohidro saat ini masih dalam proses perijinan dari beberapa dinas terkait.

"Sekarang lagi proses perijinan karena ini baru. Jadi Dinas Sumber Daya Air dan Pemukiman (DSDAP) Banten lagi mencari format persyatan teknis pengairan sungai, karena ada teknis bendung dan ketenagalistrikan. ini lagi dicermati," ungkapnya.

Adapun persiapan pihak investor malaysia lanjut Babar, mereka sudah memiliki konsep dan siap membangun. “Mereka sih sudah siap investasi dan desain konsep nya juga sudah siap,” tuturnya.

Babar pun menjelaskan jika pembangkit listrik microhidro merupakan tenaga air. "Itu kan tenaga air, jadi mereka akan membangun beberapa bendungan. Nanti, di sungai ada beberapa pembangkit listrik juga," pungkasnya.(Meghat/Rif)

Komentar