CILEGON, TitikNOL - Rendahnya tingkat kedisiplinan Aparatur Sipil Negara (ASN) di lingkungan Dinas Pekerjaan Umum dan Tata Ruang (PUTR) Kota Cilegon, menjadi sorotan Badan Kepegawaian, Pendidikan dan Pelatihan (BKPP) Kota Cilegon.
Kepala BKPP Kota Cilegon Mahmudin mengungkapkan, anggaran DPU TR yang cukup besar seharusnya didukung dengan kinerja dan kedispilinan para pegawai.
"DPU TR itu kan dinas yang anggaran cukup besar, apalagi ini sudah mau akhir triwulan 1. Seharusnya kinerja pegawai digenjot biar serapan anggarannya bisa lebih dari yang direalisasikan pada tahun anggaran 2017," kata Mahmudin, Senin (26/3/2018).
Mahmudin mengaku sangat menyesalkan rendahnya tingkat kehadiran para pegawai DPU TR Kota Cilegon.
"Tadi pagi saya dapat informasi bahwa dari 180 pegawai DPU TR hanya sekitar 70 pegawai saja yang ikut apel. Ini benar-benar minim sekali karena enggak sampai 50 persen kehadirannya," ungkapnya.
"Kondisi ini enggak bisa dibiarkan, saya akan laporkan kepimpinan. Yah paling tidak ada teguran terkait hal ini," lanjutnya.
Mahmudin mengatakan, pegawai disiplin atau tidaknya itu bisa dilihat dari tingkat kehadiran setiap apel pagi.
"Kita lihat dari tingkat kehadiran saat apel pagi saja, di situ nanti ketahuan pegawai disiplin atau tidak. Tapi untuk DPU TR ini tingkat kehadiran pegawainya saat apel pagi memang selalu rendah, ini yang menjadi perhatian kita semua," jelasnya. (Ardi/TN1).