SERANG, TitikNOL - Ketua KPK Firli Bahuri diagendakan akan mengunjungi Kota Serang untuk memantau pelayanan di Ibu Kota Banten.
Rangkaian yang akan dilaksanakan berupa Roadshow Bus Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) yang berlangsung mulai Jumat 30 September-2 Oktober 2022.
Roadwhow Bus KPK bertajuk Jelajah Negeri Bangun Antikorupsi di Kota Serang akan berlangsung mulai Jumat 30 September-Minggu, 2 Oktober 2022.
Plt Kepala Inspektorat Kota Serang, Subagyo mengatakan, Roadshow Bus KPK Tahun 2022 akan diisi pameran pelayanan publik selama tiga hari.
"Dari Jadwal KPK, informasinya Ketua KPK (Firli Bahuri) akan hadir membuka Roadhsow Bus KPK di Kota Serang. Tapi, yang pasti hadir Wakil Ketua KPK (Alexander Marwata)," ujarnya, Selasa 27 September 2022.
Setelah itu, kegiatan pembukaan dilanjutkan dengan pendidikan anti korupsi pada anak-anak sekolah di Alun-alun.
"Setelah jumatan ada kegiatan sosialisasi anti korupsi untuk ASN di Kwarda Provinsi Banten peserta Lurah, Sekretaris Camat dan Sekrtaris Dinas se Kota Serang," katanya.
Kemudian, sosialisasi anti korupsi untuk Kepala Sekolah dan Operator Sekolah bertempat di SMKN 2 Kota Serang. Selanjutnya, sosialisasi anti korupsi untuk santri berlangsung di Ponpes Al Mubarok, untuk mahasiswa bertempat di Kampus Untirta Sindangsari.
"Disamping itu ada pameran pelayanan publik di Alun-alun Forkopimda, Kejari, Polres, Samsat, OPD pelayanan dan Stand UMKM ada 36 tenda yang disediakan," tutupnya. (TN3)