Jum`at, 22 November 2024

Baliho Tanpa Foto Subadri, Warga Oncog Kantor BPS Kota Serang

Sejumlah warga yang tergabung dalam Gerakan Pemuda Peduli Banten (GP2B) saat datangi kantor Badan Pusat Statistik (BPS) Kota Serang di Lontar Baru. (Foto: TitikNOL)
Sejumlah warga yang tergabung dalam Gerakan Pemuda Peduli Banten (GP2B) saat datangi kantor Badan Pusat Statistik (BPS) Kota Serang di Lontar Baru. (Foto: TitikNOL)

SERANG, TitikNOL - Sejumlah warga yang tergabung dalam Gerakan Pemuda Peduli Banten (GP2B), oncog kantor Badan Pusat Statistik (BPS) Kota Serang di Lontar Baru, Kepandean, Kota Serang, pukul 10.30 WIB, Jumat (13/3/2020) pagi.

Kedatang para warga ini untuk mempertanyakan baliho sosialisasi yang terpampang di seluruh kelurahan, kecamatan hingga kantor Pemkot Serang, yang hanya terpasang foto Wali Kota Serang Syafrudin tanpa Wakil Wali Kota Serang Subadri Ushuludin.

Muhammad Gema Jefriansah Humas GP2B, menyayangkan kesalahan pemasangan baliho yang dilakukan BPS Kota Serang, yang membuat suasana gaduh dan berpandangan tidak baik kepada pemerintah Kota Serang.

"Kami menanyakan kenapa ada baliho dan banner di kegiatan BPS tidak ada foto Wakil Wali Kota Serang yang terpasang hanya Wali Kota, kenapa tidak memasang foto wakilnya juga," kata Gema ditemui usai mendatangi kantor BPS.

Ia mengaku, sebagai masyarakat dirinya hanya ingin mempertanyakan apakah ada unsur kesengajaan atau tidak dengan tidak adanya foto Wakil Wali Kota Serang Subadri Ushuludin di baliho sosialisasi sensus penduduk.

"Niatnya tidak ada unsur politik, kami netral dan kami minta penjelasan saja," ungkapnya.

GP2B pun dengan tegas meminta BPS untuk segera mengganti baliho tersebut.

"Kami ingin secepatnya diganti, karena banner seperti membuat kegaduhan," tegasnya. (Gat/TN1)

Komentar