LEBAK, TitikNOL - Diduga depresi, seorang wanita paruh baya yang diketahui bernama Aminah (43, warga Kampung Ketug Dukuh, Desa Mekarsari, Kecamatan Rangkasbitung, nekat memanjat sebuah tower setinggi 80 meter di kawasan stasiun Kereta Api (KA) Rangkasbitung, Minggu (26/2/2017) kemarin.
Informasi yang dihimpun, sebelum kejadian, korban sempat mondar-mandir disekitar kawasan Stasiun KA Rangkasbitung. Tanpa ada yang menyadari, diam-diam pelaku yang mengenakan pakaian compang-camping itu menaiki tower yang tak jauh dari stasiun Rangkasbitung.
Warga yang sadar pelaku sudah berada di atas tower, berupaya membujuk pelaku agar turun. Namun, pelaku tetap bertahan di atas tower.
Khawatir terjadi sesuatu hal, warga pu melapor ke aparat kepolisian serta petugas Stasiun setempat. Setelah hampir 30 menit dibujuk oleh petugas yang datang ke lokasi, pelaku pun akhirnya turun dari tower.
"Kita bujuk agar pelaku turun dari tower. Setelah hampir 30 menit dibujuk, akhirnya pelaku mau turun dari Tower," kata Anong, salah seorang petugas Pemadam Kebakaran (Damkar) Lebak.
Menurut dia, pelaku diduga dalam kondisi depresi. Namun, apa penyebab depresi yang dialami pelaku pihaknya belum mengetahuinya.
“Kita belum tahu motif pelaku menaiki tower itu. Tetapi, yang jelas pelaku sedang dalam kondisi depresi,” ujarnya.
Pelaku sendiri, kata dia, saat ini sudah diamankan oleh petugas keamanan PT. KAI yang kemudian dibawa ke lingkungan Stasiun Rangkasbitung.
"Pelaku ini selanjutnya akan diserahkan ke pihak keluarga, " ucapnya. (Gun/red)