LEBAK, TitikNOL - Kabar mengenai rencana pembentukan panitia khusus (pansus) PT Cemindo Gemilang oleh DPRD Lebak semakin menguat. Pembentukan pansus sendiri digagas pansus oleh sejumlah anggota dewan dari daerah pemilihan (dapil) empat yang meliputi kecamatan Bayah, Cibeber, Cilograng, Panggarangan dan kecamatan Cihara.
Wakil ketua komisi III DPRD Kabupaten Lebak Iip Makmur, yang juga salah seorang anggota dewan asal dapil empat menjelaskan, pihaknya tengah membangun komunikasi dengan lintas komisi dan fraksi di DPRD Lebak.
"Untuk menyikapi keberadaan PT. Cemindo Gemilang yang kami nilai belum mensejahterakan masyarakat sekitar, alat kelengkapan dewan itu hanya melalui pansus. Kita sudah komunikasikan hal tersebut di lintas komisi dan fraksi," ujar Iip Makmur kepada wartawan belum lama ini.
Baca juga: Rekomendasi Bongkar Muat di Dermaga PT Cemindo Dianggap Langgar Aturan
Menurut Iip, komisi III yang salah satunya membidangi tenaga kerja baik tenaga kerja lokal maupun tenaga kerja asing (TKA), mengakui jika selama ini sangat kesulitan mendapat akses informasi dari pihak perusahaan PT. Cemindo Gemilang.
"Jadi yang saya tahu soal adanya PT. Cemindo itu, ya soal jalan yang rusak. Maka saya berharap, kementerian PUPR juga melakukan evaluasi izin penggunaan ruang jalan nasional Bayah - Cibareno yang dijadikan akses lalu lalang kendaran besar angkutan material dan baku semen milik PT. Cemindo Gemilang itu," kata Iip.
Iip pun menyikapi soal soal izin pembangunan belt conveyor, yang diduga banyak terjadi persoalan terutama dalam hal perizinan. Dirinya menegaskan, DPRD Lebak bukan antipati terhadap adanya investor, namun hanya agar para investor lebih mensejahterakan masyarakat.
"Silahkan investor berinvestasi, kita tidak akan hambat itu. Tapi mereka (investor) juga harus dapat turut membantu program pemerintah untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat dong," tandas Iip.
Rencana pembentukan pansus Cemindo Gemilang diapresiasi oleh aktivis lingkungan di Kabupaten Lebak. Budi Supriadi, salah seorang aktivis lingkungan hidup mengapresiasi langkah pembentukan pansus yang digagas anggota DPRD Lebak dari dapil empat.
"Menurut kami sudah sepatutnya semua harus segera disikapi, agar kepentingan masyarakat sekitar ke depan tidak terabaikan," tukas Budi. (Gun/red)