Pengendara Motor Tewas Ditabrak Truk, Sopir Kabur

Ilustrasi. (Dok: Halopantura)
Ilustrasi. (Dok: Halopantura)

SERANG, TitikNOL - Seorang pengendara motor Yamaha Zupiter A 4497 SL, tewas setelah kendaraan yang dikendarainya bertabrakan dengan kendaraan truk yang tidak diketahui identitasnya di Jln Raya Petir - Warungunung, Desa/Kecamatan Tunjungteja, Kabupaten Serang, Selasa (14/8/2018) malam. Belakangan diketahui korban bernama Suradi (38) warga Kecamatan Cimarga, Kabupaten Lebak.

Diperoleh keterangan, musibah kecelakaan yang merenggut nyawa pria kelahiran Kebumen, Jawa Tengah ini terjadi sekitar pukul 20.00 WIB. Sebelum musibah terjadi korban yang mengendarai Yamaha ini meluncur dari arah Petir ke arah Warunggunung. Entah apa penyebabnya, tiba di lokasi kendaraan korban oleng ke kanan dan masuk jalur berlawanan.

Disaat bersamaan, dari arah berlawanan meluncur kendaraan sejenis truk yang tidak diketahui identitasnya hingga mengakibatkan kecelakaan. Setelah terjadi kecelakaan, kendaraan truk tersebut langsung melarikan diri, sementara korban yang tergolek tak sadarkan dievakuasi dengan membawanya ke RSUD Banten. Akibat luka yang cukup serius, korban meninggal dunia dalam perawatan.

Kepala Satuan Lalulintas Polres Serang, AKP Rahmat Purnomo membenarkan kecelakaan tersebut. Dari keterangan yang didapat, kata Kasat, pengendara motor oleng ke kanan jalan yang belum diketahui penyebabnya hingga terjadi kecelakaan dengan truk yang datang dari arah berlawanan.

"Untuk identitas truk belum diketahui dan masih kita lalukan penyelidikan," ujar Kasatlantas. (hr/tn1)

Komentar