JAKARTA, TitikNOL - Menteri Kesehatan Nila Juwita F Moeloek membeberkan 14 nama rumah sakit dan delapan bidan yang terlibat dalam pengunaan vaksin palsu.
"14 RS sakit yang sudah ditetapkan jadi tersangka," kata Nila dalam paparannya saat rapat kerja (Raker) dengan Komisi IX DPR, Kamis (14/7/2016).
Nila mengutarakan, kronologi penemuan vaksin palsu berawal dari adanya kelangkaan vaksin tertentu di pasar, yang bukan merupakan vaksin program pemerintah. "Hasil penelusuran oleh Bareskrim, ditemukan adanya penawaran vaksin tertentu (non-program) dengan harga yang lebih murah," paparnya.
Berikut nama-nama RS yang menerima distribusi vaksin palsu data Kementerian Kesehatan ; Dr sander Cikarang, Bhakti Husada terminal Cikarang, Sentral Medika (Jalan Industri Pasir Gembong), RSIA Puspa Husada, Karya Medika Tambun, Kartika Husada (Jalan MT Haryono Setu Bekasi), Sayang Bunda Pondok Ungu Bekasi, Multazam Bekasi, Permata Bekasi, RSIA Gizar Villa Mutiara Cikarang, Elisabeth Narogong Bekasi, Hosana Lippo Cikarang dan Hisana Bekasi Jalan Pramuka.
Semua RS tersebut mendapatkan vaksin palsu dari sales bernama Juanda (CV Azka Medika). Modus operandi tersangka, mengajukan penawaran harga vaksin via email terhadap pihak RS dan disetujui direktur RS.
Sementara RS Harapan Bunda Kramat Jati Jakarta Timur, mendapatkan vaksin palsu dari sales bernama M Syahrul. Tersangka menawarkan vaksin lewat perawat atas nama Irna (ditahan sebagai penyedia botol tersangka Rita dan Hidayat) kemudian Irna meminta tanda tangan dokter dan dimasukkan sebagai persediaan RS. (Bara/dd)
Untuk bidan yang menerima vaksin palsu :
1. Bidan Lia
KP Pelaukan Sukatani, Cikarang
Suplier: Juanda CV Azka Medika
2. Bidan Lilik
Perum Graha Melati, Tambun
Suplier: Juanda CV Azka Medika
3. Bidan Klinik Tabina
Perum Sukaraya Sukatani Cikarang
Suplier: Juanda CV Azka Medika
4. Bidan Iis
Perum Seroja Bekasi
Suplier: Juanda CV Azka Medika
5. Klinik DR. Dafa
Baginda Cikarang
Suplier: Juanda CV Azka Medika
6. Bidan Mega
Puri Cikarang Makmur Sukaresmi, Cikarang
Suplier: Juanda CV Azka Medika
7. Bidan M. Elly Novita
Ciracas, Jakarta Timur
Suplier: Kartawinata alias Ryan
8.Klinik Dr. Ade Kurniawan
Rawa Belong, Slipi, Jakarta Barat
Suplier: Seno
Modus: tersangka menawarkan vaksin dengan cara memberikan price list harga