SERANG, TitikNOL - Pasca mati lampu yang juga menimpa Kawasan Pusat Pemerintahan Provinsi Banten (KP3B), rekapitulasi absensi di sejumlah Organisasi Perangkat Daerah (OPD) menjadi terganggu.
Berdasarkan informasi, rekapitulasi absensi pada saat apel rutin awal bulan tersebut mengalami gangguan, karena kurangnya jaringan internet sehingga absensi tidak bisa segera dilakukan input.
Sekertaris Badan Kepegawaian Daerah (BKD) Banten, Ganis membenarkan hal tersebut. Namun, dirinya belum bisa menanggapi lebih jauh karena akan melakukan rapat pimpinan bersama OPD lain.
"Ya pak. belum bisa melaporkan, maaf lagi persiapan Rapim," kata Ganis Kepada TitikNOL melalui pesan WhatsApp, Senin (5/8/2019).
Terpisah, Sekertaris Daerah (Sekda) Banten Al Muktabar mengatakan, absensi bisa dilakukan secara manual untuk sementara.
"Iya nanti kita siapin, bisa manual juga," katanya kepada TitikNOL.
Selain itu juga, Al Muktabar mengaku jika tidak ada masalah yang signifikan, meski saat ini penyusunan beberapa dinas saat menyusun RKA.
"Ya semua kondusif gitu ya sekarang kebetulan dalam rangka itu kemarin kita konsen RKA dan seterusnya gitu, ya jadi tidak begitu mengganggu. Paling ada beberapa kegiatan kita yang karena kebutuhan listrik tapi kita bisa punya eksternal kan untuk bisa nyala kita," tukasnya. (Lib/TN1)