Jum`at, 22 November 2024

Pabrik Semen Milik PT. Cemindo Gemilang Terbakar

Pabrik semen merah putih PT Cemindo Gemilang terbakar. (Foto: Ist)
Pabrik semen merah putih PT Cemindo Gemilang terbakar. (Foto: Ist)

LEBAK, TitikNOL - Peristiwa kebakaran hebat terjadi di pabrik semen merah putih, PT. Cemindo Gemilang, di Desa Darmasari, Kecamatan Bayah, Kabupaten Lebak.

Informasi yang diperoleh dari salah seorang karyawan di perusahaan tersebut, kebakaran terjadi pada Kamis (19/4/2018) sekitar pukul 14.30 WIB.

Api pertama kali muncul pada bagian ruang belt conveyor Clinker (bahan baku semen) pabrik.

Sumber mengatakan, kebakaran disebabkan oleh over hold di bagian mesin conveyor clingker, sehingga membakar belt conveyor yang membawa clingker.

Api pertama kali diketahui oleh petugas operator belt conveyor. Kemudian karyawan yang ada di lokasi bersama-sama memadamkan api dengan menggunakan mobil pemadam kebakaran dan water hydrant, sehingga api tidak meluas dan dapat dipadamkan pada jam 16.30 WIB.

"Kejadiannya sekitar habis istirahat, kami (karyawan) dilarang mengupload atau mengupdate foto-foto kejadian kebakaran, api baru dapat dipadamkan sekitar pukul 16. 30 WIB," ujar sumber kepada TitikNOL.

Terpisah, AKP Sadimun Kapolsek Bayah, saat dihubungi membenarkan peristiwa kebakaran tersebut.

"Iya benar, tapi tidak ada korban jiwa. Laporan lengkapnya nanti saya sampaikan. Anggota Polsek sudah berada di TKP," ujar Kapolsek Bayah. (Ryan/Gun/TN1)

Komentar