CILEGON, TitikNOL – Penggagas Kongres Rakyat Banten yang juga mantan Wali Kota Cilegon, Tb Aat Syafaat, mengaku akan memunculkan calon gubernur yang berasal dari KRB, jika dalam acara puncak KRB nanti, tidak ada satupun calon yang datang.
“Kalau calon gubernur tidak ada yang hadir satupun, maka kita akan memunculkan calon dari produk KRB ini,” ucap Aat Syafa'at, saat memberikan sambutan dalam acara KRB di salah satu hotel di Kota Cilegon, Rabu ( 27/7/2016).
Namun, Aat tidak menyebut siapa sosok dari KRB yang akan dimunculkan sebagai sosok calok gubernur, kendati sempat beredar kabar bahwa kongres itu dibuat untuk kepentingan Tb Iman Ariyadi di Pilgub Banten 2017 mendatang.
Baca juga: Gelar KRB, Mantan Wali Kota Cilegon Ajak Tidak Pilih Calon Gubernur Jika..?
Di tempat yang sama, Wali Kota Cilegon, Tb Iman Ariyadi, membantah jika ada kepentingan politik kepadanya dengan diadakannya kongres itu. Iman mengaku tidak tertarik maju di Pilgub Banten dan akan tetap fokus membangun Kota Cilegon.
"Berapa kali saya katakan, saya tidak akan menjadi calon gubernur maupun wakil gubernur. Saya akan tetap fokus membangun Kota Cilegon demi kesejahteraan masyarakat," tegas Iman.
Iman pun mengaku sudah menyampaikan ketidaktertarikannya maju di Pilgub Banten ke orang tuanya yakni Tb Aat Syafaat serta ke sejumlah tokoh pendiri Banten yang sudah ditemuinya.
"Saya juga sudah menyampaikan ke orang tua, pendiri Banten dan para tokoh, bahwa saya tidak akan menjadi calon. Intinya, KRB ini murni untuk membahas permasalahan yang ada di Banten dan bukan untuk kepentingan saya serta kelompok tertentu," tutupnya. (Ardi/red)