Jum`at, 22 November 2024

Pilwakot Serang 2018

Kembalikan Formulir, Nuraeni Optimistis Diusung Demokrat di Pilkada Kota Serang

Wakil Ketua DPRD Banten Nuraeni mengembalikan formulir pendaftaran ke sekretariat DPC Demokrat Kota Serang di Kelapa Dua, Rabu (5/7/2017). (Foto: TitikNOL)
Wakil Ketua DPRD Banten Nuraeni mengembalikan formulir pendaftaran ke sekretariat DPC Demokrat Kota Serang di Kelapa Dua, Rabu (5/7/2017). (Foto: TitikNOL)

SERANG, TitikNOL - Politisi Demokrat yang juga Wakil Ketua DPRD Banten Nuraeni, optimistis akan diusung Partai Demokrat pada Pilkada Kota Serang 2018 mendatang. Hal itu diungkapkannya, setelah mengembalikan formulir pendaftaran ke sekretariat DPC Demokrat Kota Serang di Kelapa Dua, Rabu (5/7/2017).

"Ya saya pribadi sebagai kader internal saya sangat optimis diusulkan ke DPP Demokrat dan diusung oleh Demokrat," kata Nuraeni kepada wartawan.

Nuraeni menyakini, pertimbangan dirinya akan diusung oleh Partai Demokrat, karena selain kader internal dirinya juga menjabat sebagai Wakil Ketua DPRD Banten yang merup suara terbanyak pada Pemilu lalu.

"Pertimbangannya pertama saya sebagai kader internal dan sudah bisa dilihat dari saya menjadi anggota DPRD Banten dan saatnya untuk meneruskan," ungkapnya.

Saat ini kata Nuraeni, pihaknya tengah melalukan survey terkait kepopularitasan dirinya di Kota Serang. "Saya juga akan melihat survey saya, bagus dan tinggi apa tidak. Nah ini mudah-mudahan itu yang menjadi pertimbangan," pungkasnya.

Sementara itu, Ketua tim penjaringan DPC Demokrat Hidayatudin mengatakan, tahapan selanjutnya akan mendengarkan visi dan misi para bakal calon yang sudah mengembalikan formulir.

"Untuk pengembalian formulir kita yang mengatur jadwalnya untuk hari ini ada bu Nuraeni dan satu orang lagi nanti sore. Jadi bertahap. Setelah semuanya mengembalikan formulir nanti tahapan selanjutnya akan mendegarkan visi dan misi para Balon," singkatnya. (Gat/red)

Komentar